Hanya ada dua kata darimu malam ini. dua kata yang aku sendiri tak mengerti. dua kata yang memang tidak ditujukan kepadaku.
Tapi aku, demi menangkap dua kata itu menggerakan jemariku begitu perlahan. menyimak deret demi deret huruf dalam dunia seluas 140 karakter, menyelami ratusan atau mungkin ribuan kata lainnya. Baru akhirnya sampai ke dua kata itu.
Dua kata yang tak kumengerti artinya, dua kata yang bukan untukku. Tapi tetap saja menggetarkan semua bagian hatiku, memercik di setiap relung jiwaku, mengaliri setiap jengkal tubuhku.
Lalu keluar, berupa air bening, yang menyeruak dari kedua sudut mataku
Ah, aku rindu kamu